QUEENSLAND ROAD TRIP – DAY 5

day5_1

Haiyaaaaa, hari ini hujan mengguyur kembali. Persis saat kita harus meninggalkan Coofs Harbour dan menyeberang negara bagian sebelah atras New South Wales yaitu Queensland. Lebih tepatnya lagi, kita menuju ke kota Brisbane, kota terbesar ketiga di Austraila setelah Sydney dan Melbourne. Kota di mana aku pernah tinggal selama setahun di tahun 1992 yang lampau. Wow, sudah lama juga yah, 21 tahun yang lalu.

Sebelum masuk ke Brisbane, kita melewati daerah Gold Coast dahulu. Tapi tidak di pantainya. Nanti setelah dari Brisbane, kuta baru akan menjelajah Gold Coast lebih jauh. Memasuki wilayah Gold Coast, hujan sudah berhenti bergantikan langit sore yang cerah dengan sinar matahari romantis yang indah.

Tepat sekitar pukul empat sore, kita sudah sampai di Toowong Villas, tempat di mana kita akan mampir tidur selama kita di Brisbane.Toowong terletak tidak jauh dari pusat kota Brisbane, hanya berjarak sekitar 5 menit dengan mobil.

day5_2

Kelar beberes, kita pun bersiap-siap ke Paddington yang hanya berbeda 2 suburb *mungkin mirip kecamatan kali yah* dari Toowong, untuk bertemu dengan Doreen. Doreen ini ibu angkatku saat aku tinggal bersama keluarga May dalam kurun waktu tahun 1992 lalu. Doreen sekarang sudahtinggal sendiri karena semua anak-anaknya sudah berumah tangga. Robert, mantan suaminya, yang juga ayah angkatku, tinggal terpisah suburb, tidak jauh dari Paddington. Meski mereka sudah berpisah, tapi hubungan mereka masih seperti keluarga. Granny Ada, nenek angkatku yang umurnya sudah lanjut, kalau tidak salah sekarang sudah 96 tahun, masih sehat juga dan tinggal di Nursing Village tidak jauh dari Doreen dan Robert tinggal.

Sembari menunggu makan malam siap, anak-anak bermain dengan Doreen. Mereka langsung dekat dan akrab dengannya. Sudah seperti cucu dengan neneknya sendiri. Kami pun  meninggalkan Paddington sekitar pukul  ½ 11 malam, diteruskan dengan tidur… Capek sangat badan ini… :)

3 Responses to “QUEENSLAND ROAD TRIP – DAY 5”

  1. veronica5277 says:

    Indahnya silaturahmi…

  2. Suly says:

    mba atlii…peruutnya rataa bener mba, padahal sdh buntut 4..entah knapa fokusku di day 5 adalah foto mba pakai kaos ungu dengan perutnya yg rata ..omg…

  3. hani says:

    seneng ya bisa ketemuan lagi dengan ibu angkat…wah setelah 21 tahun